Satgas Swasembada Pangan Riau Gelar Tanam Padi Gogo di Rokan Hulu
Satgas Swasembada Pangan (SSP) Provinsi Riau melaksanakan tanam padi gogo di Desa Langkitin Kecamatan Rambah Samo, Kabupaten Rokan Hulu, Kamis (25/09/2025). Acara ini dihadiri oleh PJ SSP Provinsi Riau, Dr. Liferdi Lukman, Kepala BRMP Riau, Dr. Agus Wahyana Anggara; Kadis Tanaman Pangan dan Hortikultura Rohul, Fisman Hendri, S.Hut; Kepala Desa Langkitin, Penyuluh, Babinsa dan anggota kelompok tani.
Dalam sambutannya, Dr. Liferdi Lukman menyampaikan bahwa penanaman padi gogo merupakan salah satu upaya strategis untuk memperluas areal tanam padi di luar lahan sawah. Padi gogo bisa ditanam di lahan kering, sehingga menjadi solusi dalam mendukung swasembada pangan, terutama di wilayah yang terbatas sumber airnya.
Sementara itu, Kepala BRMP Riau, Dr. Agus Wahyana Anggara menekankan pentingnya penerapan budidaya yang baik untuk meningkatkan provitas. BRMP bersama Satgas SSP akan mendukung penuh dengan teknologi budidaya, pemilihan varietas unggul, serta mekanisasi pertanian agar hasil padi gogo dapat optimal.
Kepala Dinas TPH Rohul, Fisman Hendri, S.Hut, menambahkan bahwa kegiatan ini sejalan dengan program Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu dalam meningkatkan produksi pangan lokal. Kolaborasi ini sangat penting agar petani semakin bersemangat menanam padi dan ikut berkontribusi mewujudkan swasembada pangan di Riau. Kegiatan tanam padi gogo ini melibatkan kelompok tani Desa Langkitan dengan dukungan penuh dari penyuluh pertanian lapangan. Para petani tampak antusias mengikuti proses tanam bersama.