Kedaulatan Pangan Terwujud, Swasembada Pangan Nasional Resmi Diumumkan
Balai Besar Penerapan Modernisasi Pertanian Riau mengikuti kegiatan Panen Raya sekaligus Pengumuman Swasembada Pangan yang dilaksanakan pada Rabu (07/11/2025). Kegiatan ini menjadi momentum bersejarah dalam pencapaian ketahanan pangan nasional yang mencatatkan rekor tertinggi sepanjang sejarah Indonesia.
Menteri Pertanian Republik Indonesia, Dr. Ir. Andi Amran Sulaiman, MP, dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Presiden Republik Indonesia atas dukungan penuh terhadap sektor pertanian nasional. Ia menegaskan bahwa capaian swasembada pangan yang diraih saat ini bukanlah hasil kerja satu pihak semata, melainkan buah dari kerja sama dan kolaborasi seluruh elemen, mulai dari pemerintah pusat dan daerah, stakeholder terkait, hingga para petani di seluruh Indonesia.
Sementara itu, Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada Kementerian Pertanian, seluruh pemangku kepentingan, serta para petani atas keberhasilan mewujudkan swasembada pangan nasional. Presiden menegaskan bahwa capaian ini merupakan rekor tertinggi sepanjang sejarah dan menjadi bukti nyata kekuatan sektor pertanian Indonesia dalam menopang kedaulatan pangan nasional.
Pengumuman secara resmi swasembada pangan tahun 2025 oleh Presiden RI ditandai dengan prosesi menumbuk lesung, sebagai simbol rasa syukur dan komitmen bersama dalam menjaga keberlanjutan swasembada pangan di Indonesia.
Partisipasi BRMP Riau dalam kegiatan ini menegaskan komitmen dalam mendukung program strategis Kementerian Pertanian serta memperkuat peran riset dan pendampingan teknologi pertanian guna mewujudkan ketahanan dan kemandirian pangan nasional.